Kalender Juli 2024: Peringatan Hepatitis Sedunia, Hari Penting Nasional Hingga Internasional

Kalender Juli 2024: Peringatan Hepatitis Sedunia dan Hari Penting Nasional Hingga Internasional
Daftar Isi

Setiap tahunnya Juli rutin diperingati sebagai hari Hepatitis sedunia, pada artikel Kalender Juli 2024 ini, Gmin akan memberikan informasi mengenai hari Hepatitis dan hari penting lainnya. Tidak seperti bulan-bulan sebelumnya yang memiliki banyak hari libur, Juli hanya memiliki satu hari libur nasional yang jatuh pada minggu pertama bulan tersebut. Jika sudah penasaran dengan hari-hari penting yang ada, lanjutkan membaca daftar dibawah ini ya!

1. Daftar Hari Penting dan Hari Besar Kesehatan Juli 2024

Daftar Hari Penting dan Hari Besar Kesehatan Juli 2024

Hari Penting Nasional

  • Hari Buah: 1 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Bhayangkara: 1 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Bank Indonesia: 5 Juli 2024 (Jumat)
  • Hari Satelit Palapa: 9 Juli 2024 (Selasa)
  • Hari Koperasi: 12 Juli 2024 (Jumat)
  • Hari Kejaksaan: 22 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI): 23 Juli 2024 (Selasa)
  • Hari Anak Nasional: 23 Juli 2024 (Selasa)
  • Hari Bhakti TNI Angkatan Udara: 29 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Lahir Korps Pelajar Islam Indonesia (PII): 31 Juli 2024 (Rabu)

Hari Penting Internasional

  • Hari Koperasi Internasional: 6 Juli 2024 (Sabtu)
  • Hari Populasi Sedunia: 11 Juli 2024 (Kamis)
  • Hari Keterampilan Remaja: 15 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Peringatan Nelson Mandela: 18 Juli 2024 (Kamis)
  • Hari Catur Sedunia: 20 Juli 2024 (Sabtu)
  • Hari Pencegahan Tenggelam: 25 Juli 2024 (Kamis)
  • Hari Persahabatan Sedunia: 30 Juli 2024 (Selasa)
  • Hari Mencegah Perdagangan Manusia Internasional: 30 Juli 2024 (Selasa)

Hari Besar Kesehatan Nasional & Internasional

  • Hari Cintai Kulitmu! : 8 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Saka Bakti Husada: 17 Juli 2024 (Rabu)
  • Hari Otak Sedunia: 22 Juli 2024 (Senin)
  • Hari Merawat Diri Sedunia: 24 Juli 2024 (Rabu)
  • Hari Hepatitis Sedunia: 28 Juli 2024 (Minggu)

Hari Peringatan Lainnya

  • Hari UFO Internasional: 2 Juli 2024 (Selasa)
  • Hari Bebas Kantong Plastik Sedunia: 3 Juli 2024 (Rabu)
  • Hari Bulu Tangkis Sedunia: 5 Juli 2024 (Jumat)
  • Hari Batu Sedunia: 13 Juli 2024 (Sabtu)
  • Hari Peduli Hiu: 14 Juli 2024 (Minggu)
  • Hari Apresiasi AI (Artificial Intelligence): 16 Juli 2024 (Selasa)
  • Hari Keadilan Internasional: 17 Juli 2024 (Rabu)
  • Hari Bulan Internasional: 20 Juli 2024 (Sabtu)
  • Hari Snorkeling Sedunia: 30 Juli 2024 (Selasa)

2. Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Juli 2024

Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Juli 2024

Hari Libur Nasional dan Cuti

  • Tahun Baru Islam 1446 Hijriah: 7 Juli 2024 (Minggu)

3. Peringatan Hari Hepatitis Sedunia

Peringatan Hari Hepatitis Sedunia

Hari Hepatitis Sedunia diperingati pada 28 Juli setiap tahunnya. Hari peringatan tersebut merupakan inisiatif secara global untuk meningkatkan awareness masyarakat mengenai virus Hepatitis, cara pencegahan, tes serta pengobatan untuk virus tersebut. Setiap tahunnya ada lebih dari satu juta nyawa direnggut oleh Hepatitis, bahkan ada yang tidak sadar bahwa mereka mengidap Hepatitis karena tidak pernah melakukan tes untuk virus tersebut. 

Di seluruh dunia, Hepatitis masih menjadi permasalahan besar, terdapat ibu hamil yang menunggu screening dan pengobatan untuk virus ini, bahkan terdapat bayi yang menunggu vaksinasi untuk mencegah virus ini. Sebagai salah satu layanan kesehatan, Apotek dapat membantu memerangi Hepatitis dengan melakukan hal-hal berikut:

  • Program penyuluhan dan edukasi mengenai Hepatitis, menyediakan vaksinasi virus dan membagikan langkah menerapkan pola hidup sehat. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan awareness masyarakat terhadap virus ini
  • Menyediakan layanan vaksinasi yang mudah di akses masyarakat
  • Memberikan informasi mengenai layanan yang dapat diakses oleh masyarakat yang ingin melakukan screening Hepatitis
  • Membantu menyediakan obat-obatan yang diperlukan untuk pengobatan Hepatitis

Dengan mengikuti langkah-langkah yang Gmin sebutkan diatas, Apotek dapat secara langsung berkontribusi untuk memerangi Hepatitis. Yuk, jadikan Apotek Anda sebagai fasilitas yang terjangkau bagi seluruh masyarakat dan hindari diskriminasi dalam dunia kesehatan!

Sumber:
https://kumparan.com/berita-terkini/kalender-juli-2024-beserta-hari-peringatan-nasional-dan-internasional

Topik Terkini
Artikel Terbaru
Solusi Terbaik Kembangkan Bisnis Farmasi Anda

Langkah cepat dan lengkap untuk kembangkan bisnis farmasi di Era Digital 

Scroll to Top

Terima Kasih

Follow sosial media GPOS untuk lihat informasi terbaru